Rabu 25 May 2016 08:49 WIB

Isla: Saya tak Pantas Bermain untuk Juventus

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Israr Itah
Mauricio Isla
Foto: EPA/Matteo Bazzi
Mauricio Isla

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Bek Olympique de Marseille,  Mauricio Isla, mengaku dirinya tidak layak bermain untuk Juventus yang merupakan salah satu dari 10 tim terbaik di dunia. Pemain asal Cile ini menghabiskan musim 2015/2016 sebagai pemain pinjaman dari Juve. 

Pemain berusia 27 tahun ini mengatakan Nyonya Tua membelinya saat ia mengalami cedera lutut. Ia mengaku senang telah bermain dengan orang-orang seperti Gianluigi Buffon, Andrea Pirlo, Arturo Vidal dan Carlos Tevez.

Namun demikian, ia mengatakan berat untuk bermain mengenakan seragam Bianconeri jika pemain tidak memiliki kapasitas sesuai standar klub. 

"Tapi jika anda tidak sampai ke standar klub, maka anda sebaiknya pindah. Jujur, saya tidak mampu bermain untuk Juventus, karena kita berbicara tentang salah satu dari 10 tim terbaik dunia," kata Isla, dilansir dari Football Italia, Rabu (25/5).

"Jika saya bukan pemain Juventus sekarang, itu karena saya tidak pantas berada di sana," kata dia.

Isla mengaku senang berada di Marseille karena merasa lebih sesuai dengan levelnya. Selama di Marseille, Isla baru menciptakan dua gol dari 23 penampilannya. 

 

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement