Jumat 27 May 2016 07:30 WIB

Kota di Australia Ini Lebih Murah dari Harga Flat di London

Rep: Adysha Citra R/ Red: Andi Nur Aminah
 Allies Creek, sebuah kota kecil yang terletak lebih dari 200 mil di arah barat laut Brisbane, Australia
Foto: Hexjam
Allies Creek, sebuah kota kecil yang terletak lebih dari 200 mil di arah barat laut Brisbane, Australia

REPUBLIKA.CO.ID, Membeli sebuah rumah membutuhkan biaya yang cukup besar, apalagi jika bertempat tinggal di kota besar. Di London, misalnya, harga rata-rata sebuah flat menurut Right Move berkisar di angka 476,450 euro atau sekitar Rp 7,2 miliar.

Di tengah tingginya harga properti, siapa sangka ada sebuah kota di Australia yang memiliki nilai jual lebih rendah dibandingkan harga rata-rata flat di London. Kota tersebut bernama Allies Creek, sebuah kota kecil yang terletak lebih dari 200 mil di arah barat laut Brisbane.

Kota Allies Creek ini sangat terpencil dan hanya dihuni oleh 14 penduduk. Dua di antara 14 penduduk tersebut ialah sang pemilik kota Allies Creek, Natali Williams, dan anak laki-lakinya Roger.

Saat ini Natali tengah memasarkan kota miliknya tersebut seharga 367.275 euro di pasaran. Penawaran tersebut cenderung menarik khususnya bagi pengusaha properti, mengingat harga yang ditawarkan lebih murah dari harga sebuah flat di London.

Natali mengaku ia secara tidak sengaja membeli seluruh kota Allies Creek enam tahun lalu. Kala itu, Natali mendatangi sebuah pelelangan dan berakhir dengan membeli seluruh kota termasuk 16 rumah, bendungan hingga aula warga yang terdapat di dalamnya. Meski tidak sengaja membelinya, Natali mengatakan pengalaman tersebut cukup membuatnya merasa senang karena suasana kota yang sunyi.

"Sebenarnya ada sedikit ketidaksengajaan saat kami membeli tempat ini, tetapi saya merasa senang telah membelinya," cerita Natali seperti dilansir Hexjam.

Sebelumnya, kota tersebut dipergunakan sebagai kamp kilang gergaji. Akan tetapi pada 2008 lalu, pemerintah Bligh menutup area tersebut setelah sebelumnya sempat diubah menjadi tempat praktik kehutanan.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement