REPUBLIKA.CO.ID, Pada 27 Mei 1941, Angkatan Laut Inggris menenggelamkan kapal perang Jerman Bismarck di Atlantik Utara dekat Prancis. Jumlah korban jiwa di pihak Jerman saat itu lebih dari 2.000.
Pada 14 Februari 1939, Bismarck yang memiliki panjang 823 kaki diluncurkan di Hamburg. Pemimpin Nazi Adolf Hitler berharap kapal perang canggih itu memimpin kebangkitan kembali armada perang Jerman.
Namun, setelah pecah perang, Inggris menjaga dengan ketat rute pelayaran dari Jerman menuju Samudera Atlantik. Hanya kapal U-boat yang bebas melintasi zona perang.
Pada Mei 1941, perintah diberikan bagi Bismarck menuju Atlantik. Begitu berada di zona aman di lautan terbuka, kapal perang ini hampir mustahil dilacak.
Mempelajari gerakan kapal, Inggris mengirim hampir seluruh armadanya mengejar Bismarck. Pada 24 Mei, kapal perang Inggris Hood dan Prince of Wales mencegat Bismarck dekat Islandia.
Dalam perang yang sengit, Bismarck mampu lolos. Namun, karena tangki bahan bakar bocor kapal ini menuju Prancis. Pada 26 Mei Bismarck terlihat dan keesokan harinya Inggris menghabisi kapal kebanggaan Nazi tersebut.
Selanjutnya: Jembatan Golden Gate Dibuka pada 1937