Selasa 07 Jun 2016 07:20 WIB

,APP Sinar Mas Wakafkan 100 Ribu Mushaf Alquran

Rep: Retno Wulandhari / Red: Muhammad Subarkah
 Seorang jamaah laki-laki sedang membaca ayat-ayat suci Alquran di Masjid Istiqlal Jakarta, Senin (6/6).(Republika/Darmawan)
Foto: Republika/Darmawan
Seorang jamaah laki-laki sedang membaca ayat-ayat suci Alquran di Masjid Istiqlal Jakarta, Senin (6/6).(Republika/Darmawan)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Asia Pulp & Paper (Sinar Mas) kembali mewakafkan 100 ribu mushaf Alquran disepanjang tahun 2016. Wakaf mushaf Alquran sebagai program Corporate Social Responsibility ini terus dilakukan secara konsisten sejak 2008 silam oleh (CSR) APP Sinar Mas.

Menurut Direktur APP Sinar Mas Suhendra Wiriadinata, wakaf mushaf Alquran ini merupakan slah satu upaya untuk membantu pemerintah dalam memenuhi kebutuhan mushaf Alquran di Indonesia. Pasalnya, data dari Departemen Agama, kebutuhan mushaf Alquran diperkirakan sekitar 2 juta mushaf setiap tahunnya.

“Dari kebutuhan ini sangat sedikit yang bisa masih bisa didukung oleh pemerintah. Kami dunia usaha yang kebetulan memproduksi kertas untuk membuat Alquran memutuskan untuk mengambil bagian dalam mengisi kekosongan kebutuhan Alquran di Indonesia,” ujar Suhendra saat konferensi pers Sewindu Wakaf Alquran APP Sinar MAS‎ di Jakarta, Senin (6/6).

Sejak awal 2008, Suhendra menjelaskan, pihaknya sudah mulai mewakafkan 10 ribu hingga 20 ribu mushaf Alquran. Dalam perjalanannya, menurut Suhendra, wakaf mushaf Alquran ini mendapat respon yang positif dari berbagai pihak. Kegiatan ini dinilai cukup baik karena dapat membangun karakter bangsa melalui pendidikan agama.