REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Terjadi tawuran di jalan Latimenten Borobudur raya RT 003 RW 01, kelurahan Jelambar Baru, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Selasa (14/6).
Dua remaja berinisial AFJ dan DP yang terlibat dalam tawuran tersebut diringkus polisi lantaran kedapatan membawa samurai dan gergaji sisir.
Kejadian tersebut bermula saat anggota patroli gabungan yang terdiri dari anggota buser Reskrim, Polsubsektor dan Sabhara Polsek Tanjung Duren Polres Metro Jakarta Barat melakukan pemantauan aksi tawuran dan kriminalitas lainnya.
Baca juga, Tawuran Warga Pecah di Johar Baru.
Saat tim yang dipimpin Pawas Ipda Suharto tersebut berada di jalan Latumenten Borobudur Raya terjadi tawuran antar anak remaja. Kemudian, langsung dibubarkan.
"Namun, pihak Kepolisian tidak mau kecolongan dan mengamati para pelaku aksi tawuran yang membawa sajam, dan didapati dari 18 remaja tersebut, dua di antaranya kedapatan membawa sajam jenis samurai dan gergaji sisir," kata Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Herru Julianto, Selasa (13/6).
Ke-18 remaja tersebut dibawa dan diamankan ke Polsek Tanjung Duren. Sementara, dua remaja yang membawa senjata tajam tersebut masih dalam penyidikan lebih lanjut.