Senin 20 Jun 2016 10:03 WIB

Carrefour - PKPU Ingin Ajak 10 Ribu Yatim Belanja Bersama

Carrefour dan PKPU menargetkan 10 ribu anak yatim dan lansia ikuti program belanja bareng.
Foto: PKPU
Carrefour dan PKPU menargetkan 10 ribu anak yatim dan lansia ikuti program belanja bareng.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Di bulan suci Ramadhan 1437 H, PKPU kembali menggelar program Belanja Bareng Yatim (BBY) bekerja sama dengan PT Trans Retail Indonesia (Carrefour). BBY merupakan proyek santunan anak yatim yang dikemas dalam pemberian voucher belanja. Selain itu, dalam program ini, PKPU mengajak para pelanggan Carrefour untuk berdonasi via kasir. Tahun ini, PKPU-Carrefour menargetkan jumlah penerima manfaat yang lebih banyak.

Presiden Direktur PKPU Agung Notowiguno mengatakan kegiatan  ini bertujuan memberikan keceriaan, kebahagiaan, dan kesempatan kepada anak yatim untuk membeli kebutuhan mereka dan juga sebagai persiapan merayakan Hari Raya Idul Fitri 1437 H. Selain itu, proyek ini juga memberikan edukasi kepada masyarakat bahwa untuk berbagi kepada anak yatim dan lansia bisa dilakukan saat berbelanja di gerai Transmart Carrefour sambil berbagi.

Pada tahun lalu Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) menganugerahkan ‘Rekor Dunia’ atas program Belanja Bareng Yatim untuk kategori penerima manfaat terbanyak yang mencapai 6.666 anak yatim. Tahun ini, target BBY ditingkatkan menjadi 10.000 penerima manfaat, dan penerima manfaat tersebut bukan hanya anak yatim tapi juga untuk para lansia.

“Setiap tahunnya PKPU mengadakan program BBY dan ini merupakan tahun ke-6. Program ini merupakan suatu program berkesinambungan PKPU dan Carreffour, D‎an diharapkan dapat terus berlanjut dengan jumlah penerima yang lebih besar lagi dari tahun ke tahun,” kata Agung.

 

Periode donasi akan berlangsung dari tanggal 19 Maret – 8 Juli 2016 dan diadakan serentak di Transmart Carrefour di seluruh Indonesia. Donasi yang terkumpul akan digunakan untuk program belanja kebutuhan pokok 10.000 anak yatim dan lansia yang dimulai tanggal 19 Juni 2016 di seluruh toko Transmart Carrefour se-Indonesia.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement