Nama Operasi Ramadhania, Kapolri Terinspirasi Anak Tetangga

Rep: Mabruroh/ Red: Bilal Ramadhan

Selasa 21 Jun 2016 17:33 WIB

Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti. (Republika/Wihdan Hidayat) Foto: Republika/Wihdan Hidayat Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti. (Republika/Wihdan Hidayat)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Operasi ketupat yang biasa dikenal setiap tahun menjelang hari raya Idul Fitri kini telah berganti nama. Nama Operasi Ramadhania dipilih karena terinspirasi nama seorang anak kecil.

Kapolri Jenderal Badrodin Haiti mengaku cukup kesulitan untuk memikirkan nama pengganti operasi ketupat ini. Pasalnya intruksi tersebut diperintahkan langsung oleh Presiden Joko Widodo untuk mencarikan nama operasi kepolisian yang baru.

"Saya (awalnya) bingung nama sandi operasinya. Kemudian terinspirasi nama anak tetangga 'Ramadhania' terus saya tanya artinya apa, artinya suci, bersatu, dan sempurna. Ya sudah ini saja," ujar Badrodin di Rupatama Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Senin (21/6).

Badrodin menambahkan Operasi Ramadhania akan dilakukan selama 16 hari. Yakni mulai berlangsung sejak 30 Juni 2016 sampai 15 Juli 2016.

Terpopuler