REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Imam-imam dari Indonesia memang memiliki kualitas tidak kalah dari Timur Tengah. Terbukti, qari dan hafiz di Indonesia sering menjuarai lomba-lomba di Timur Tengah.
Imam Besar Masjid Istiqlal, Nasaruddin Umar, mengingatkan kalau qari dan hafiz asli dari Indonesia sudah sangat sering menjadi juara, dalam lomba-lomba yang diadakan di Timur Tengah. Bahkan, qari dan hafiz dari Indonesia mampu mengalahkan produk-produk lokal yang justru sering diundang ke Indonesia, karena bacaan yang dianggap lebih fasih dan bagus.
Karenanya, ia menyarankan selama Indonesia masih memiliki stok imam-imam yang berkualitas tinggi, hendaknya masjid-masjid mau mendahulukan produk-produk lokal yang memang dikenal latar belakangnya. "Kualitas imam kita sama saja, Qari dan Hafiz kita itu juara-juara internasional, termasuk di Timur Tengah," kata Nasaruddin kepada Republika.co.id, Selasa (21/6).
Tentang kualitas imam, ia menjelaskan imam-imam asal Indonesia sendiri cukup sering diundang ke luar negeri, termasuk lulusan-lulusan Perguruan Tinggi Ilmu Al Qur'an (PTIQ). Malah, lanjut Nasaruddin, lulusan-lulusan PTIQ sering diundang negara-negara yang juga sering mengekspor imam-imam mereka ke Indonesia, terutama pada bulan suci Ramadhan.
Karenanya, ia menyarankan kalau tidak dalam kondisi terbatas, sebaiknya dahulukan produk-produk lokal," ujar Nasaruddin.
Meski begitu, Nasaruddin tidak melarang masjid-masjid di Indonesia apabila ingin mendatangkan imam dari luar negeri, untuk memimpin pelaksanaan shalat tarawih dan memberikan ceramah keagamaan. Terlebih, kedatangan imam-imam yang memiliki kualitas lebih baik, bisa membuat jamaah menjadi lebih meresapi ibadah dan jadi pembelajaran bagi imam-imam lokal.