Jumat 24 Jun 2016 11:49 WIB

Gubernur Sulut Bantu Rp 500 Juta Korban Tanah Longsor Sangihe

Tim gabungan TNI, SAR dan pihak lainnya melakukan pencarian korban di lokasi tanah longsor di Kolongan Beha, Tahuna, Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara, Kamis (23/6).
Foto: Antara/Stenly Pontolawokang
Tim gabungan TNI, SAR dan pihak lainnya melakukan pencarian korban di lokasi tanah longsor di Kolongan Beha, Tahuna, Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara, Kamis (23/6).

REPUBLIKA.CO.ID, SANGIHE -- Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey memberikan bantuan Rp 500 juta untuk penanggulangan bencana banjir dan tanah longsor di Kabupaten Kepulauan Sangihe. "Saya memberikan dana awal sebesar Rp 500 juta untuk kebutuhan penanggulangan bencana,"kata Gubernur Sulut di Tahuna, Jumat (24/6).

Dia mengatakan dana tersebut untuk membiayai kebutuhan yang sangat mendesak. Bukan untuk sewa alat, tapi untuk kebutuhan lainnya yang sifatnya mendesak.

Menurutnya, dana Rp 500 juta merupakan dana awal tanggap darurat bencana di Sangihe. Selanjutnya pemerintah provinsi Sulawesi Utara akan memberikan perhatian khusus untuk pemulihan Sangihe.

Di Sangihe, Gubernur Olly mengunjungi semua lokasi bencana yang tersebar diseluruh wilaya kepulauan Sangihe.

Gubernur juga berkesempatan menemui sejumlah pengungsi yang ada ditempat penampungan.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement