REPUBLIKA.CO.ID, ARIZONA -- Kolombia memastikan kemenangan 1-0 atas Amerika Serikat dalam pertandingan Copa America Centenario 2016 yang berlangsung di University of Phoenix Stadium, Glendale, Arizona, Ahad (26/6). Kemenangan ini menghantarkan Kolombia menjadi tim peringkat ketiga di Copa America.
La Tricolor mengemas kemenangan melalui gol tunggal yang tercipta dari Carlos Arturo Bacca Ahumada. Striker AC Milan tersebut membuka kebuntuan setelah sukses meneruskan umpan sundulan dari Santiago Arias Naranjo pada menit ke-31. Bacca melakukan tembakan pelan di mulut gawang.
Amerika Serikat sempat mendapat peluang untuk menyamakan kedudukan di menit ke-36. Namun, sepakan dari gelandang Jermaine Jones melenceng tipis ke sisi kanan gawang. Hingga akhir babak pertama, AS tidak mampu membobol gawang Kolombia.
Memasuki babak kedua, Striker AS Dempsey nyaris mencetak angka melalui free kick di menit 51. Namun, bola yang mengarah ke pojok kanan atas gawang itu berhasil dimentahkan oleh sang kiper Kolombia David Ospina. Beberapa kali upaya pemain AS gagal, bola kerap menghantam mistar gawang dan melenceng dari gawang.
Hingga tambahan waktu yang diberikan, AS gagal memecah kebuntuan. Kolombia mampu mempertahankan keunggulan 1-0 atas AS hingga wasit meniup peluit tanda pertandingan berakhir.