Senin 27 Jun 2016 17:12 WIB

Pemimpin Eropa Bertemu Bahas Brexit

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Teguh Firmansyah
Brexit
Foto: Ap Photo
Brexit

REPUBLIKA.CO.ID, BERLIN -- Para pemimpin Uni Eropa akan bertemu untuk mendiskusikan keluarnya Inggris dari blok 28 negara, Senin (27/6). Para pemimpin Jerman, Prancis, Italia bertemu di Berlin dengan negosiasi soal Brexit.

Menteri Keuangan Inggris, George Osborne membuat pernyataan untuk menenangkan pasar. Ia menegaskan bahwa perekonomian akan tetap kuat.

Meski saham Inggris saat ini goncang pascahasil voting. Poundsterling juga merosot terhadap dolar AS. Kamis lalu, hasil referendum menghasilkan 52 persen keluar dan 48 persen tetap di Uni Eropa.

Sebelum pertemuan pemimpin Uni Eropa, Presiden Dewan Uni Eropa, Donald Tusk telah bertemu dengan Presiden Prancis, Francois Hollande di Paris. Tusk kemudian menuju Berlin untuk bertemu Kanselir Angela Merkel.

Baca juga, Donald Trump Puji Langkah Inggris Keluar dari Uni Eropa.

Keduanya kemudian akan bertemu dengan Perdana Menteri Italia, Matteo Renzi. Merkel telah mengindikasikan saran agar semua pihak kalem. Ia mengatakan tak akan berdebat sekarang.

Sementara Menteri Keuangan Prancis, Michel Sapin mengatakan Inggris harus pergi secepatnya. Ia mengikuti pernyataan pemimpin Uni Eropa, Jean-Claude Juncker akhir pekan lalu.

sumber : BBC
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement