REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tragedi demi tragedi yang berlangsung di Bumi Syam (Suriah) menggugah simpati para siswa Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Lampu Iman, Karawang, Jawa Barat.
Dalam acara tabligh akbar dan buka bersama yang diselenggarakan pekan lalu, SDIT Lampu Iman Karawang Barat menyerahkan dana infak kepada LAZIS Dewan Dakwah untuk diteruskan ke Suriah.
Selama dua pekan terakhir, SDIT Lampu Iman berhasil menghimpun dana infak sebesar Rp 27 juta. Ditambah infak spontan, donasi untuk Suriah tersebut menjadi lebih Rp 31 juta.
Kondisi umat Muslim di Suriah masih sangat memprihatinkan. Dilansir Syrian Network of Human Rights, sudah lebih dari 200 ribu keluarga Muslim warga sipil Suriah dibunuh dalam empat tahun terakhir.
Sampai 18 Maret 2015, sebanyak 6,5 juta orang telah kehilangan tempat tinggal. Sebanyak 3,9 juta orang mengungsi keluar Suriah menurut catatan lembaga internasional UNHCR (United Nations High Commission for Refugees).