Rabu 29 Jun 2016 16:01 WIB

Agustus, Pemerintah Bangun Cold Storage di Natuna

Rep: Halimatus Sa'diyah/ Red: Esthi Maharani
Pramono Anung
Foto: Setkab.go.id
Pramono Anung

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah akan segera membangun tempat penyimpanan untuk ikan atau cold storage di Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau sebagai upaya mengembangkan industri sektor perikanan di daerah terluar Indonesia tersebut. Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengatakan, pembangunan cold storage akan dimulai pada Agustus mendatang.

"Presiden tadi menginstruksikan cold storage sudah harus dilakukan groundbreaking pada bulan Agustus," kata Pramono di Kantor Presiden, Rabu (29/6).

(Baca juga: Jokowi Minta Perikanan di Natuna Digenjot)

Menteri Koordinator bidang Kemaritiman Rizal Ramli menambahkan, kapasitas tangkap ikan nelayan Natuna saat ini hanya sembilan persen dari total potensi yang ada. Menurutnya, hal ini terjadi karena sejak lama perairan Natuna dikuasai kapal-kapal asing pencuri ikan. Namun, pemerintah telah sepakat bahwa kapasitas tangkap ikan nelayan lokal harus ditingkatkan.

Oleh karenanya, menurut Rizal, Presiden sudah menginstruksikan agar kapal-kapal berkapasitas 30 ton yang banyak berada di laut utara Jawa untuk diarahkan menangkap ikan di Natuna. Presiden juga meminta Menteri Kelautan dan Perikanan serta Kementerian Perhubungan untuk mempermudah izin pelayaran bagi kapal-kapal nelayan tradisional tersebut.

"Selama ini mereka tidak pernah diberikan izin tangkap di Natuna karena izinnya dikasih ke kapal berbendera asing atau kapal-kapal yang pura-pura berbendera Indonesia," ujarnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement