REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Bek Persib, Rudolof Yanto Basna, menyambut baik rencana Djadjang Nurdjaman (Djanur) mengembalikan posisinya sebagai center back.
"Aku senang bisa kembali lagi posisi asalku. Berarti, aku fokus lagi ke depan sebagai stopper," kata Basna seperti dilansir dari laman resmi klub, Jumat (1/7).
Semenjak bergabung bersama Persib, Basna memang dipercaya mengisi posisi bek kanan. Dalam kurun waktu enam bulan ini ia pun terpaksa mencoba adaptasi dengan posisi barunya tersebut.
Namun, usahanya memberikan penampilan maksimal nampaknya kurang berhasil. Sebab, Djadjang melihat, Basna lebih mempuni sebagai center back yang memang posisi aslinya.
Pemain muda asal Papua ini mengatakan, kembali sebagai bek tengah tidak membuatnya kesulitan. Namun, begitu ia mengaku butuh penyesuaian lagi dengan posisinya tersebut,
"Tidak banyak, hampir setengah tahun saya di kanan, tapi sedikit tidak banyak. Kita lihat kedepan, semoga posisi awal membuat perkembangan dan lebih baik," tambah pemain jebolan SAD Uruguay ini.