REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- DPR RI secara resmi telah menyetujui pengangkatan Komjen Tito Karnavian sebagai Kapolri menggantikan Jenderal Badrodin Haiti. Kepala Badan Penanggulangan Terorisme (BNPT) itupun saat ini masih menunggu pelantikan sebagai Kapolri oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Menurut Juru Bicara Presiden Johan Budi, pelantikan Kapolri baru akan dilakukan antara tanggal 12-15 Juli nanti.
"Sehabis lebaran. Seputar antara tanggal 12 sampai 15 an Juli," kata Johan saat dikonfirmasi, Ahad (3/7).
(Baca juga: Badrodin Haiti Tinggalkan Citra Positif Polri)
Seperti diketahui, dalam sidang paripurna, DPR RI mengesahkan pencalonan Komjen Pol Tito Karnavian sebagai Kapolri. Pengesahan ini dilakukan setelah Tito menjalani rangkaian tes uji kelayakan atau fit and proper test.
Tito sendiri saat ini masih berstatus sebagai kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT). Sebelumnya, Tito juga pernah menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya dan Kapolda Papua.