Jumat 08 Jul 2016 12:10 WIB

Wisata Alam Linggarjati Dipadati Pelancong Luar Kota

Rep: Lilis Handayani/ Red: Yudha Manggala P Putra
Wisata alam Linggarjati
Foto: Wikipedia
Wisata alam Linggarjati

REPUBLIKA.CO.ID, KUNINGAN – Sejumlah objek wisata di Kabupaten Kuningan dipadati ribuan pengunjung yang hendak menikmati libur lebaran, Jumat (8/7). Mereka datang dari berbagai daerah, seperti Jakarta, Bandung dan daerah lainnya di Wilayah Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka, Kuningan).  

Kondisi itu seperti yang terlihat di objek wisata Linggarjati di Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan. Pelancong datang bersama keluarga dan kerabat mereka secara berombongan.

Dengan harga tiket masuk yang hanya Rp 12.500 untuk dewasa dan Rp 11.500 untuk anak-anak, pengunjung bisa menikmati berbagai fasilitas yang ada di objek wisata Linggarjati. Seperti  kolam renang, kolam arus, sepeda air, wahana permainan anak maupun fasilitas lainnya. Udara sejuk dan air dingin yang menyegarkan di lokai itu mampu menghilangkan kepenatan yang mereka rasakan.

‘’Kemarin di jalanan kena macet, terus waktu lebaran capek keliling-keliling ke rumah saudara. Liburan di sini bisa menghilangkan kepenatan, jadi segar lagi,’’ ujar seorang pengunjung asal Jakarta yang sedang mudik ke Kuningan, Dadan.

Sementara itu, salah seorang pengelola obyek wisata Linggarjati, Oji SF, menjelaskan, selama masa libur lebaran, jumlah pengunjung ke objek wisata Linggarjati memang melonjak tajam. Hingga hari ketiga libur lebaran, jumlah pengunjung sudah mencapai lebih dari 8 ribu orang. ‘’Pengunjung banyak dari luar kota,’’ terang Oji.

Oji memperkirakan, jumlah pengunjung selama libur lebaran ini akan terus meningkat hingga Ahad (10/7) mendatang. Hal itu seiring dengan habisnya masa libur kerja PNS dan karyawan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement