Ahad 10 Jul 2016 20:43 WIB

Kronologi Dua Wisatawan Tewas Tersambar Petir di Sukabumi

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Karta Raharja Ucu
Hujan petir (ilustrasi)
Foto: AP
Hujan petir (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Nasib tragis dialami dua wisatawan lokal yang tewas tersambar petir di Pantai Palampang, Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi Ahad (10/7). Keduanya meninggal dunia ketika bermain di tepian pantai yang berada di sekitar kawasan Geopark Nasional Ciletuh tersebut.

Korban tewas adalah Pitri bin Pepen (18 tahun) dan Sari bin Emis (19) warga Kampung Rancabuaya RT 02 RW 02, Desa Mekarjaya, Kecamatan Ciemas, Sukabumi. Keduanya tersambar petir di tengah kondisi cuaca yang mendung sekitar pukul 14.30 WIB.

Kapolres Sukabumi AKBP M Ngajib kepada wartawan membenarkan, kedua korban meninggal dunia akibat tersambar petir. "Saat kejadian keduanya tengah bermain di pantai," kata dia menerangkan.

Ngajib berkata, korban Sari meninggal dunia di lokasi kejadian. Sementara temannya Pitri masih sempat di bawa ke puskesmas. Namun, di tengah perjalanan korban akhirnya mengembuskan nafas terakhir.

Menurut Ngajib, polisi sudah menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP). Sementara jasad korban setelah dibawa ke puskesmas kini telah diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan.

Salah seorang warga Ciwaru, Leni Nurhayati (35) mengatakan, peristiwa sambaran petir terjadi pada saat sebelum turunnya. "Pada waktu itu memang beberapa kali ada kilatan petir,’’ ujar dia.

Sepengatahuan Leni, kedua korban mengabaikan adanya kilatan petir tersebut. Keduanya terlihat masih asyik bermain di tepian pantai dan melakukan aktivitas foto-foto atau selfie (swafoto).

(Baca Juga: Dua Wisatawan Tewas Tersambar Petir Saat Asyik Selfie)

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement