Selasa 12 Jul 2016 19:13 WIB

30 Unit Damkar Dikerahkan Padamkan Kebakaran Pasar Aksara Medan

Rep: Issha Harruma/ Red: Ilham
Kebakaran pasar (ilustrasi)
Foto: Republika/ Yasin Habibi
Kebakaran pasar (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Pasar tradisional Aksara di Jalan Aksara, Kecamatan Medan Tembung, Medan, dilalap si jago merah, Selasa (12/7), siang. Hingga berita ini ditulis sekitar pukul 18.50 WIB, api belum juga berhasil dipadamkan dan justru membesar.

Petugas dari Dinas Pencegah dan Pemadam Kebakaran (DP2K) Kota Medan masih terus berusaha memadamkan api. Kepala Dinas P2K Medan, Marihot Tampubolon mengatakan, seluruh mobil pemadam kebakaran telah dikerahkan. "Ada 30 unit mobil damkar yang kita kerahkan. Dibantu dua unit dari Deli Serdang," kata ‎Marihot.

Marihot mengatakan, pihaknya kesulitan memadamk‎an api karena sulit memperoleh air. Untuk menjangkau titik api, petugas juga kesulitan masuk ‎karena asap yang cukup tebal di dalam bangunan pasar. "‎Pintu untuk menjangkau api di dalam nggak ada. Di dalam itu, ada pakaian, sepatu, ada juga kasur. Medan untuk menjangkau api masih sulit," ujar Marihot.

Api membakar lantai 2 dan lantai 3 pasar tradisional Aksara, Medan sejak siang hingga petang. Berdasarkan keterangan sejumlah saksi mata, api mulai membakar pasar yang bersebelahan dengan Ramayana Aksara itu sekitar pukul 12.00 WIB dan diduga berasal dari lantai dua.

Asap tampak mengepul dari lantai 2 dan lantai 3 bangunan pasar. Para pedagang dan pengunjung yang panik berlarian keluar dari gedung pasar. Pedagang pun tampak saling bantu mengangkat barang dagangan yang masih bisa diselamatkan.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement