Kamis 14 Jul 2016 15:02 WIB

Lea Michele Kenang Tiga Tahun Kematian Cory Monteith

Rep: Fira Nursya'bani/ Red: Hazliansyah
Pasangan Lea Michele dan Cory Monteith
Foto: abcnews
Pasangan Lea Michele dan Cory Monteith

REPUBLIKA.CO.ID, -- Aktris sekaligus penyanyi AS Lea Michele mengenang tiga tahun kematian salah satu aktor di serial Glee, Cory Monteith, yang juga mantan kekasihnya.

Ia menuliskan pesan dalam akun Twitter pribadinya, @msleamichele, dengan tagar #3YearsWithoutCory (tiga tahun tanpa Cory).

Peringatan ini telah menjadi tradisi tahunan yang dilakukan Michele dan rekan-rekannya di Glee untuk menghormati Cory. Cory ditemukan meninggal dunia pada 2013 lalu karena overdosis obat-obatan.

"Aku tahu setiap hari kau melihatku dan tersenyum. Aku menyayangi dan merindukanmu setiap hari," tulis Michele, seperti dilansir dari Entertainment Weekly.

Michele dan beberapa bintang Glee lainnya seperti Matthew Morrison, Kevin McHale, Naya Rivera, dan Jenna Ushkowitz juga mengunggah foto kenangan bersama Cory. Tagar #3YearsWithoutCory juga digunakan oleh para penggemar Glee diseluruh dunia untuk menghormati kematian aktor tersebut.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement