Sabtu 16 Jul 2016 16:51 WIB

Nice Batalkan Festival Jazz

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Esthi Maharani
Truk yang dipakai dalam serangan di Nice, Prancis
Foto: AP
Truk yang dipakai dalam serangan di Nice, Prancis

REPUBLIKA.CO.ID, NICE -- Sebuah festival jazz lima hari yang rencananya digelar di Nice, Prancis dibatalkan. Hal ini dilakukan setelah insiden penabrakan truk yang menewaskan 84 orang pekan ini.

Festival yang akan menampilkan penyanyi Senegal Youssou N'Dour dan aksi trip hop Inggris Massive Attack dijadwalkan diselenggarakan 16 hingga 20 Juli ini.

"Pembatalan Festival Jazz Nice setelah serangan mengerikan yang melanda Nice pada 14 Juli," kata situs festival tanpa memberika rincian lebih lanjut.

Pelaku penabrakan, seorang supir berkewarganegaraan Tunisia-Prancis telah ditembak mati usai melakukan aksinya. Sementara itu, empat orang lain telah ditahan karena diduga memiliki hubungan dengan pelaku penabrakan.

sumber : Reuters
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement