Ahad 17 Jul 2016 02:59 WIB

Bandara Abdulrachman Saleh Masih Ditutup, 753 Penumpang Batal Terbang

Rep: C39/ Red: Israr Itah
Bandara Abdulrachman Saleh, Malang (ilustrasi)
Foto: republika/prayogi
Bandara Abdulrachman Saleh, Malang (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Pascaerupsi Gunung Bromo Jawa Timur yang terjadi mulai Sabtu (11/7) lalu, Bandara Abdulrachman Saleh Malang belum dapat beroperasi. Akibatnya, 753 penumpang batal terbang.

Kepala Otoritas Bandara Wilayah III Surabaya Ditjen Perhubungan Udara Kemenhub Dadun Koharmenjelaskan pada Sabtu (16/7), sebanyak delapan penerbangan ke Malang dialihkan ke Bandara Juanda Surabaya dengan total penumpang 1.245 orang.

“Sementara penerbangan yang dibatalkan ada enam dengan total penumpang 753 orang,” kata Dadun, Sabtu (16/7).

Pihak otoritas bandara beserta pengelola dan maskapai telah melakukan koordinasi untuk melakukan penanganan terhadap penumpang yang terkena dampak tersebut. Pemerintah juga mengklaim seluruh penumpang terdampak telah mendapatkan penanganan dengan baik.

Menurut Dadun, penanganan untuk penumpang yang dialihkan penerbangannya ke Surabaya telah disediakan bus menuju Malang, serta disediakakan pula makanan dan minuman selama perjalanan di bus.

“Sedangkan untuk penerbangan yang dibatakan, ada tiket penumpang yang telah dikembalikan dan ada juga yang dijadwal ulang,” ujarnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement