REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL—Liverpool tengah mendekati kesepakatan untuk mengejar tanda tangan bek tengah Ausburg Ragnar Klavan. Liverpool menawarkan kesepakatan sebesar 4,2 juta poundsterling (Rp 72,6 miliar).
Menurut laporan BBC, Senin (18/7), Klavan akan digunakan The Reds sebagai pengganti Mamadou Sakho. Sebab Sakho diperkirakan akan melewatkan awal musim 2016/2017 dengan cedera tendon Achilles.
Selain itu, pelatih Juergen Klopp sudah menandatangani kesepakatan dengan kiper Mainz Loris Karius, bek Schalke Joel Matip, dan striker Southampton Sadio Mane. Pelatih asal Jerman ini berniat untuk memperkuat lini pertahanan Liverpool.
Klavan akan menjadi penandatanganan keempat The Reds pada musim panas ini. Pemain berusia 30 tahun ini merupakan kapten Timnas Estonia.
Klavan hanya berhasil mencetak tiga gol meskipun sudah bersama Estonia sejak 2003. Namun, ia berhasil mencatatkan 108 penampilan untuk timnas tersebut.