REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Model asal Indonesia yang sudah melenggang di kancah Internasional, Kelly Tandiono, memiliki target meraih gelar podium di kelas Sprint pada ajang Herbalife Bali International Triathlon 2016 yang dilaksanakan di Sanur, Bali, pada 14 Agustus mendatang.
"Dari kecil sudah suka dengan sport dan sepeda. Kenapa enggak coba ikut lomba tiga kegiatan itu sekaligus, buat mencari tantangan yang baru dan teman-teman juga banyak yang mengajak," ujar Kelly, ditemui beberapa waktu lalu.
Dalam mencapai target meraih podium, Kelly mengaku sudah mulai latihan fisik sejak jauh-jauh hari. Ia rutin melakukan latihan bersama komunitasnya setiap minggu pada hari Selasa dan Kamis pukul 04.30 dengan bersepeda dari rumah sampai ke Senayan dilanjutkan dengan latihan lari dan berenang.
"Persiapannya pokoknya istirahat yang cukup, latihan yang rutin. Karena kalau nggak rutin pasti nanti staminanya rada susah diimbangi. Kerasa banget kalau latihan rutin, terus setop dua sampai tiga minggu pasti stamina langsung berkurang. Intinya harus konsisten," ujar Kelly.
Di ajang kompetisi olahraga yang menggabungkan tiga olahraga yaitu berenang, bersepeda, dan berlari dalam satu periode, Kelly mengaku mengalami kesulitan di bagian bersepeda. Pasalnya saat mengikuti kompetisi sepeda nanti, sepeda yang digunakan adalah sepeda balap sehingga ia pun harus menyusun strategi bagaimana cara mengatur operan gigi selama kompetisi berlangsung.
"Latihan lebih ke sepeda, karena berenang dan lari sudah sering ikut perlombaan dari kecil. Berenang aku lumayan cepat, dan kebetulan renang duluan lombanya, jadi semoga saja bisa membantu buat aku yang kurang di sepeda," katanya.