Selasa 26 Jul 2016 09:06 WIB

Aksi Penembakan Florida Terjadi Lagi, Dua Orang Tewas dan 16 Terluka

Rep: Puti Almas/ Red: Muhammad Subarkah
Ilustrasi Penembakan
Foto: pixabay
Ilustrasi Penembakan

REPUBLIKA.CO.ID, FORT MYERS -- Penembakan kembali terjadi di sebuah kelab malam di Florida, Senin (25/7). kali ini, inisiden terjadi di Club Blu, di Fort Myers.

Sebanyak dua orang tewas dan 16 lainnya terluka dalam penembakan tersebut. Peristiwa itu terjadi saat pesta remaja tengah diadakan di Club Blu.

Dua orang yang tewas diidentifikasi sebaga Stefan Strawder (18) dan Sean Archilles (14). Keduanya merupakan pemain basket di sekolah.

Pihak kepolisian setempat mengatakan tiga orang telah ditangkap karena diduga merupakan pelaku dalam aksi penembakan ini. Insiden kali ini diyakini tidak terkait dengan aksi terorisme.

Berdasarkan keterangan salah satu saksi, pelaku serangan menembak dari arah luar Club Blu. Saat itu, keadaan mencekam karena tembakan terdengar beberapa kali.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement