REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER--Legenda Manchester United (MU) Bryan Robson berharap kedatangan Zlatan Ibrahimovic dapat memberikan dampak instan seperti yang pernah dilakukan oleh Robin van Persie beberapa tahun silam. Saat itu, Van Persie yang didatangkan dari Arsenal langsung memberikan gelar juara liga bagi MU.
Ketika itu, 26 gol dan 15 assist yang dibuat Van Persie membuat MU berjaya di bawah asuhan Sir Alex Ferguson. Padahal saat itu, banyak yang menertawakan MU karena membeli pemain berumur yang masuk usia senja, 29 tahun.
"Zlatan sekarang 34, sebenarnya lebih menyenangkan jika mendapatkan dia pada umur 28 atau 29. Tapi apa yang dia perlihatkan selama ini sungguh luar biasa. Jadi saya pikir dia bisa memberikan efek langsung pada musim pertamanya," kata Robson dikutip dari laman resmi klub, Selasa (26/7).
Eks kapten MU di era Fergie ini pun berharap, dengan adanya Ibra, maka tekanan kepada striker tunggal United Wayne Rooney akan berkurang. Kapten MU itu tak maksimal sejak tak punya tandem sepadan.
"Tekanan selalu mengarah ke Rooney jika lini depan bermain buruk. Saya pikir Ibra akan mengambil separuh beban dari pundak Rooney dan semuanya bisa berjalan baik-baik saja," kata Robson.