Kamis 28 Jul 2016 07:39 WIB

Pato Bergabung dengan Villarreal

Rep: Ali Mansur/ Red: Israr Itah
Alexandre Pato
Foto: EPA/Mauricio Dueñas
Alexandre Pato

REPUBLIKA.CO.ID, VILLAREAL -- Jelang bergulirnya kompetisi La Liga Spanyol, Villarreal mengonfirmasikan telah membeli striker Alexandre Pato dari Corinthians. Striker yang musim lalu bermain untuk Chelsea itu dikontrak dengan durasi empat tahun.  

Kesepakatan ini diumumkan oleh Villarreal di laman resminya. Namun klub berjuluk the Yellow Submarine itu tak membeberkan nilai pembelian Pato.

ESPN memperkirakan Villarreal mengeluarkan uang 3 juta uero (Rp 43,2 miliar) untuk mendapatkan 60 persen hak pemain itu selama empat tahun, dengan sisanya dipegang Pato. Sebelumnya, Pato dikabarkan menolak tawaran Lazio dan lebih memilih bergabung bersama Villarreal.

Pato memulai kariernya profesionalnya bersama Internacional pada musim 2006/2007. Tampil gemilang bersama Internacional, membuat tim Seri A Italia, AC Milan merekrut. Bersama Milan, Pato telah bermain sebanyak 117 kali dan berhasil mencetak 51 gol.

Pada 2013 Pato hijrah ke Corinthians sebelumnya akhirnya dipinjamkan ke Chelsea pada pertengahan musim lalu. Selama bermain di Chelsea, dia hanya diturunkan dalam dua pertandingan dan hanya mencetak satu gol.

Di timnas Brasil, ia tercatat melakoni 27 pertandingan. Pemain berusia 26 tahun memenangkan Piala Konfederasi 2009 dan dua medali Olimpiade.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 14 11 1 2 42 28 34
2 Real Madrid Real Madrid 13 9 3 1 28 17 30
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 14 8 5 1 21 13 29
4 Villarreal Villarreal 13 7 4 2 25 4 25
5 Athletic Club Athletic Club 14 6 5 3 20 7 23
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement