Rabu 03 Aug 2016 13:22 WIB

Makassar dan DKI Jakarta Jadi Percontohan Penelitian Perubahan Iklim

Rep: Qommarria Rostanti/ Red: Hazliansyah
 Perubahan Iklim
Foto: Reuters
Perubahan Iklim

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Makassar dan DKI Jakarta menjadi dua kota yang terpilih sebagai pilot project penelitian kebijakan perubahan iklim (climate change) perkotaan yang berperspektif gender. Penelitian dimotori oleh sejumlah aktivis perempuan yang tergabung dalam berbagai organisasi yang fokus pada isu gender.

Mereka berkedudukan di Makassar, Jakarta, Depok, Bogor, Tangerang, dan Bekasi. Terpilihnya Makassar dan DKI Jakarta lantaran keduanya memiliki profil yang mampu mewakili kota lainnya di Indonesia.

"Penelitian berfokus pada menggali informasi dan membaca beberapa dokumen yang berhubungan dengan perubahan iklim, gender, kebijakan, dan program pemerintah," ujar perwakilan dari Solidaritas Perempuan Puspa Dewi, baru-baru ini.

Metode wawancara dan diskusi digunakan untuk menemukan informasi yang berkaitan dengan fokus penelitiannya. Indikator yang digunakan untuk mengukur tingkat keberhasilan penelitian dinilai dari alokasi dana, kebijakan, dan program pemerintah yang responsif gender.

"Hasilnya akan menjadi rekomendasi bagi pemerintah kota dalam mengambil kebijakan, dan menyusun program yang responsif gender terhadap perubahan iklim yang terjadi," kata dia.

Salah satu dampak yang paling nyata dirasakan akibat adanya perubahan iklim adalah menurunnya kualitas dan kuantitas air. Pengaruh lain dari perubahan iklim terasa pada sisi kesehatan, dan ekonomi. Menurut dia, kualitas kesehatan, dan penghasilan masyarakat utamanya yang berdomisili di wilayah pesisir rentan terpengaruh oleh perubahan iklim.

Wali Kota Makassar Danny Pomanto menyebut, selama dua tahun kepemimpinannya, dia mengupayakan kebijakan dan program pemerintahan yang dijalankannya responsif gender. Contohnya yakni salah satu program di bidang kesehatan yang khusus ditujukan bagi ibu hamil dan bayi.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement