Rabu 10 Aug 2016 11:39 WIB

Ahok Anggap Jumlah Pembencinya dan Pendukungnya Imbang

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Angga Indrawan
Basuki Tjahaja Purnama
Foto: Republika/Yasin Habibi
Basuki Tjahaja Purnama

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama mengatakan jumlah pembecinya dan pendukungnya berada dalam jumlah berimbang. Sehingga ia tak mempermasalahkan berapa pun jumlah pasangan Cagub-Cawagub yang bertarung pada Pilgub DKI 2017.

"Ngapain mesti dipikirin? Sama saja kan? Yang benci saya, yang suka saya imbang-imbang aja. Yaudah dong," katanya di Balai Kota, Rabu (9/8).

Ahok mengatakan nantinya memang ada terbuka peluang empat pasangan bertarung dalam Pilgub. Namun jumlah pencalonan ini tetap melihat konstelasi politik Ibu Kota. Apalagi kini sudah ada dua koalisi yang akan bertarung. Pertama, koalisi kekeluargaan yang dihimpun PDIP, Gerindra, Demokrat, PAN, PPP dan PKB. Kedua, koalisi pendukung Ahok yaitu Nasdem, Hanura dan Golkar.

"Kayak hitungan bola aja sih siapa yang menang nanti. Udah lah yang nggak usah dipikirin sajalah. Mau tiga pasangan juga baik, empat pasang juga baik. Mau dua pasang juga baik. Orang 50 persen plus satu kok," jelasnya. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement