Kamis 11 Aug 2016 19:17 WIB

'Berkarya! Indonesia' Pacu Kreativitas dan Nilai Tambah Lokal Lewat Teknologi

Rep: Desy Susilawati/ Red: Andi Nur Aminah
Ilham Habibie
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Ilham Habibie

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Orbit Ventura mengumumkan diluncurkannya 'Berkarya! Indonesia'. Ini merupakan gerakan nasional jangka panjang yang bertujuan untuk memacu produktivitas, kreativitas, dan nilai tambah lokal melalui pembudayaan teknologi dan inovasi nasional.

Pendiri 'Berkarya! Indonesia', Ilham Habibie menjelaskan Berkarya!Indonesia bertujuan untuk mengubah pola pikir individu, komunitas, dan organisasi-organisasi Indonesia. Perubahan pola pikir itu dari pola komsumtif ke keratif, dan memberikan nilai tambah bagi masyarakat. “Kami percaya bahwa pendekatan seperti inilah yang akan mendorong inovasi dalam berbagai tingkatan masyarakat,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima Republika.co.id, Kamis (11/8).

Untuk mencapai hasil ini, 'Berkarya!Indonesia' akan menjadi jembatan antara teknologi dan kebudayaan. Seperti bisa ditangkap dari motto gerakan ini ‘Membudayakan Teknologi'. 'Berkarya!Indoensia akan mengedepankan lima langkah kunci dalam proses peningkatan teknologi nasional. Lima langkah yang dimaksud adalah penciptaan ide, prototyping, industrialisasi, komersialisasi, dan evaluasi.

Presdir dan CEO Orbit Ventura, Sachin Gopalan menjelaskan 'Berkarya!Indonesia' akan menuai sukses karena kemampuan mereka bekerja dengan para pemangku kepentingan dalam Indonesia yang padat teknologi. “Kami akan membina hubungan-hubungan yang hingga saat ini belum terbangun. Inovasi dan nilai tambah harus menjadi prioritas dalam semua tindakan kita, dan hal ini membutuhkan perubahan pola pikir di sektor swasta, pemerintahan, komunitas, dan bahkan masyarakat pribadi,” katanya.

Ia menambahkan 'Berkarya!Indonesia' ingin menyadarkan masyarakat akan tuntutan sebuah negara yang padat teknologi. “Kami akan menjembatani dan menghubungkan para pemangku kepentingan bidang Iptek di Indonesia," katanya.

(Baca Juga: Ayo ke Festival Habibie!)

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement