Rabu 24 Aug 2016 03:45 WIB

5 Tim Lolos ke Babak Utama Liga Champions, AS Roma Tersingkir

Liga Champions
Liga Champions

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Lima tim memastikan lolos ke babak utama Liga Champions musim 2016/2017 setelah menjalani leg kedua play-off, Rabu (24/8) dini hari WIB. Kelima tim tersebut yakni Ludogorets, Glasgow Celtic, Legia Warsawa, AS Monaco, dan FC Porto.

Kelima tim ini tak semuanya memetik kemenangan. Namun hasil positif pada leg pertama membuat tim-tim ini memastikan lolos dengan keunggulan agregat

Salah satu tim yang gagal pada babak play-off ini adalah AS Roma. Meski berhasil menahan imbang FC Porto 1-1 pada laga tandang, Roma justru takluk 0-3 di kandang sendiri. Meski demikian, Roma dan empat tim lain yang gagal di play-off ini berhak berlaga di Liga Europa.

Berikut hasil leg kedua play-off Liga Champions yang berlangsung Rabu dini hari WIB:

Viktoria Plzen 2-2 Ludogorets

(agregat 2-4 Ludogorets lolos)

Hapoel Be'er Sheva 2-0 Celtic 

(agregat 4-5 Celtic lolos)

Legia Warsawa 1-1 Dundalk

(agregat 3-1 Legia lolos)

AS Monaco 1-0 Villarreal 

(agregat 3-1 Monaco lolos)

AS Roma 0-3 FC Porto

(agregat 1-4 Porto lolos)

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement