REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Juara bertahan La Liga Spanyol Barceloan dikabarkan tak lama lagi akan mendaratkan tanda tangan striker muda milik Valencia, Paco Alcacer. Pemain berusia 22 tahun itu diproyeksikan untuk melengkapi trio Lionel Messi, Luis Suarez dan Neymar yang tidak punya pengganti sepadan selama dua musim terakhir.
Dikutip dari Marca, Kamis (25/8), Alcacer sendiri sudah meminta izin ke manajemen Valencia untuk berkarir di Barcelona. El Che juga tidak akan keberatan melepas pemain Tim Nasional Spanyol itu andai Los Azulgrana mau membayar uang senilai 30 juta euro.
Pengusaha asal Singapura Peter Lim yang merupakan pemillik Valencia katanya juga ingin menyertakan penyerang Munir El Haddadi dalam kesepakatan. Lim ingin Munir menjadi pengganti andai Alcacer sudah jadi milik El Barca.
Selama pramusim Munir kerap turun ketika Messi sedang berlibur dan Neymar membela Brasil di Olimpiade. Tapi ternyata pelatih Barca Luis Enrique tidak puas dengan performa pemain keturunan Arab Saudi itu.
Itulah sebabnya Barca gencar membidik striker baru di jendela transfer musim panas. Nama-nama yang pernah diincar Blaugrana adalah Carlos Bacca dari AC Milan, Kevin Gameiro yang akhirnya memilih Atletico Madrid dan juga Luciano Vietto yang juga menolak Barca untuk bergabung dengan Sevilla.
Tak lebih dari sepekan lagi jendela transfer musim panas akan ditutup. Karena itu, Barcelona ingin memanfaatkan waktu sebaik mungkin untuk mendapatkan Alcacer.