Sabtu 27 Aug 2016 20:45 WIB

Rose Selamatkan Spurs dari Kekalahan Lawan Liverpool

Rep: Ali Mansur/ Red: Citra Listya Rini
Danny Rose
Foto: REUTERS/Russell Cheyne
Danny Rose

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Laga antara Tottenham Hotspur menjamu Liverpool berakhir dengan skor imbang 1-1. Bermain di Stadion White Hart Lane, Sabtu (27/8) malam WIB, tim tuna rumah nyaris menelan kekalahan. Beruntung gol Liverpool yang dicetak oleh James Miller melalui titik putih pada babak pertama mampu disamakan pada pertengahan babak kedua.

Adalah Danny Rose,yang mampu menyelamatkan Spurs dari kekalahan pekan ketiga Liga Primer Inggris musim ini. Setelah unggul satu gol pada babak pertama, Liverpool langsung menggencarkan serangan untuk mencari gol tambahan.

Hasilnya Liverpool sempat unggul saat babak kedua baru berjalan 11 menit, tapi sayang gol Mane dianulir wasit. Berawal dari Mane yang berdiribebas dalam menyambar bola hasil kreasi Wijnaldum dan Lallana, namun dianulir wasit karena posisi Lallana terlebih dahulu off-side sebelum mengirmkan bola menyilang ke tengah.

Selang beberapa menit kemudian, tim tuan rumah berupaya bangkit untuk mencari gol penyama. Namun tembakan Eriksen masih belum memenuhi sasaran. Kesempatan itu hadir saat Eriksen berdiri bebas dalam menyambut umpan tarik Dier dari sisi kanan, gelandang asal Denmark itu melepaskan tembakan yang arahnya masih melambung tipis di atas mistar gawang.

Akhirnya upaya tim tuan rumah untuk menyamakan kedudukan menuai hasil pada menit ke-72. Gol penyama itu dicetak oleh Rose.

Dari pergerakan Dier yang melepaskan umpan dari sisi kanan, bola coba disambut Lamela dengan sundulannya, namun meleset dan jatuh ke kaki Rose yang tanpa kawalan di tiang jauh langsung menjebol gawang Liverpool. Skor 1-1 pun bertahan hingga laga usia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement