Senin 29 Aug 2016 10:37 WIB

Peristiwa Bom Medan Perlihatkan Deradikalisasi Diperlukan Anak-Anak

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Esthi Maharani
Anggota Brimob Polri melakukan penjagaan di halaman Gereja Katolik Stasi Santo Yosep pascaperistiwa teror bom di gereja tersebut di Medan, Sumatra Utara, Minggu (28/8).
Foto: Antara/Irsan Mulyadi
Anggota Brimob Polri melakukan penjagaan di halaman Gereja Katolik Stasi Santo Yosep pascaperistiwa teror bom di gereja tersebut di Medan, Sumatra Utara, Minggu (28/8).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anggota Komisi III DPR RI, Asrul Sani menyatakan pentingnya deradikalisasi terorisme pada anak-anak. Peristiwa teror bom di gereja Katolik Statis Santa Yosep Jl Dr Mansyur, Medan Selayang yang dilakukan anak-anak, menjadi bukti, bibit-bibit pelaku teror sudah tertanam dalam diri anak-anak.

"Justru dari sejak anak-anak malah deradikalisasi ini harus ditanamkan," kata Asrul saat dihubungi Republika, Senin (29/8).

Peristiwa bom Medan juga menurutnya harus menyadarkan seluruh masyarakat tentang kewajiban menjalankan berbagai bentuk deradikalisasi untuk menghindarkan anak-anak dari bebagai kegiatan teror. Namun begitu, pemerintah,dalam hal ini Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) berada di garda depan melakukan deradikalisasi.

"Kita sama-sama berkewajiban untuk melakukan berbagai bentuk kegiatan deradikalisasi dan pemerintah atau BNPT harus di depan. Apalagi diberi anggaran yang cukup oleh DPR," ucap Asrul.

Sebelumnya, percobaan bom bunuh diri terjadi di gereja Katolik Statis Santa Yosep di Jl Dr Mansyur, Medan, Ahad (28/8) sekitar pukul 08.30 WIB. Selain itu, pelaku juga melakukan penyerangan terhadap pastor Albert S Pandingan (60) yang sedang berkhotbah di gereja tersebut.

Kapolri Jenderal Tito Karnavian telah menurunkan tim penyidik dari Mabes Polri untuk melakukan penyidikan atas aksi teror bom tersebut. Diduga pelaku percobaan bom bunuh diri adalah Ivan Armadi Hasugian yang masih kategori anak-anak karena belum sampai berumur 18 tahun.

Kehidupan adalah anugerah berharga dari Allah SWT. Segera ajak bicara kerabat, teman-teman, ustaz/ustazah, pendeta, atau pemuka agama lainnya untuk menenangkan diri jika Anda memiliki gagasan bunuh diri. Konsultasi kesehatan jiwa bisa diakses di hotline 119 extension 8 yang disediakan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes juga bisa dihubungi pada 021-500-454. BPJS Kesehatan juga membiayai penuh konsultasi dan perawatan kejiwaan di faskes penyedia layanan
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement