Senin 29 Aug 2016 19:22 WIB

5 Alasan Seru Menyimak Petualangan Alice Kembali ke Underland

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Andi Nur Aminah
film Alice Through the Looking Glass
Foto: EW
film Alice Through the Looking Glass

REPUBLIKA.CO.ID, Petualangan Alice ke Underland berlanjut lewat sekuel film Alice Through the Looking Glass. Simak lima alasan seru mengapa kamu harus ikut menyimak perjalanan Alice menyelamatkan sahabatnya, Mad Hatter.

Reuni dengan karakter-karakter unik

Film ini menghadirkan kembali karakter-karakter ikonik seperti Cheshire Cat (Stephen Fry), Dormouse (Barbara Windsor), March Hare (Paul Whitehouse), juga Tweedledee dan Tweedledum (Matt Lucas). Karakter baru bernama Time (Sacha Baron Cohen) juga muncul dengan sifat eksentrik dan peran pentingnya.

Peran penting perempuan

Alice (Mia Wasikowska) akan menuntun kepada sebuah ide tentang bagaimana perempuan berperan penting dalam masyarakat. Dalam film ini, Alice yang sudah menjadi nahkoda kapal memperlihatkan karakter perempuan muda yang kuat, pintar, dan mandiri.

Sisi lain Mad Hatter

Mad Hatter (Johnny Depp) menunjukkan sisi lainnya dalam film ini. Ia kehilangan muchness-nya karena bersedih memikirkan keberadaan keluarganya.

Misteri perseteruan dua saudara

Ada rahasia dari hubungan kakak-beradik Red Queen dan White Queen yang bakal terkuak. Akankah Red Queen (Helena Bonham Carter) dan White Queen (Anne Hathaway) kembali akur dan bisa menyelesaikan permasalahan tersebut?

Menyadari berharganya waktu

Dalam petualangannya, Alice menyadari bahwa waktu bukanlah musuh tetapi hal yang harus dihargai. Film ini akan mengajak kita menerima apa yang sudah berlalu dan belajar sesuatu darinya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement