Kamis 08 Sep 2016 06:36 WIB

Trump Bersumpah akan Habiskan Miliaran Dolar untuk Perkuat Militer AS

Rep: Fira Nursya'bani/ Red: Bayu Hermawan
Donald Trump
Foto: Reuters
Donald Trump

REPUBLIKA.CO.ID, PHILADELPHIA - Donald Trump bersumpah akan menggelontorkan dana besar untuk membangun militer Amerika Serikat (AS) dengan pesawat, kapal, kapal selam dan personel baru. Namun Trump tidak menjelaskan darimana ia akan mendapatkan dana untuk semua itu.

Saat ini, keamanan nasional tengah menjadi sorotan dalam kampanye presiden AS. Trump dan Hillary Clinton tengah bersaing untuk menunjukkan siapa yang lebih layak menjaga keamanan AS.

Dalam pidatonya di Philadelphia, ia juga menegaskan akan memerintahkan tentara AS untuk menyerang ISIS dalam waktu 30 hari setelah ia menjabat sebagai presiden. Awal pekan ini, dalam kampanyenya, Trump merilis surat dari pensiunan jenderal dan laksamana 88 yang meminta dukungannya untuk membenahi kebijakan keamanan nasional AS.

Namun Clinton dengan cepat memberikan respon. Ia menganggap Trump tidak bisa diandalkan untuk melindungi AS.

"Mereka tahu mereka dapat mengandalkan saya untuk menjadi pemimpin yang akan melindungi negara dan tentara kami. Dan mereka tahu mereka tidak bisa mengandalkan Donald Trump. Mereka melihat Trump sebagai sebuah ancaman," katanya dilansir dari The Independent.

Dalam kampanyenya, Trump mengatakan akan menambah sekitar 540 ribu tentara. Jumlah tersebut menurutnya lebih besar dibandingkan dengan target Presiden Barack Obama sebanyak 450 ribu tentara.

Trump juga mengatakan, di bawah kepemimpinannya, Korps Marinir akan bertambah menjadi 36 batalion. Angkatan laut akan memiliki 350 kapal dan kapal selam. Serta Angkatan Udara akan memiliki 1.200 pesawat tempur.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement