Rabu 14 Sep 2016 01:59 WIB

Hujan Lebat Buat Laga Manchester City Vs Gladbach Ditunda

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Pertandingan Liga Champions antara Manchester City kontra Borussia Monchengladbach di Stadion Etihad, Rabu (14/9) dini hari WIB, urung terlaksana. Seperti dilaporkan ESPN, pertandingan yang dijadwalkan kick-off pukul 01.45 WIB ditunda akibat hujan deras disertai petir.

Keputusan ini diambil setelah ofisial UEFA memeriksa permukaan lapangan, menyusul hujan lebat yang terus menerus mengguyur kota Manchester. Banyak bagian lapangan terendam air sehingga tak memungkinkan menggelar laga.

Dilaporkan bahwa kiper City Claudio Bravo disarankan tidak melakukan pemanasan karena kondisi ini. 

Beberapa menit menjelang laga, pengumuman penundaan laga dipampangkan di layar lebar Stadion Etihad. 

"Sehubungan dengan kondisi cuaca buruk, pertandingan hari ini ditunda. Informasi lebih jauh menyusul," bunyi pengumuman tersebut.

Pengumuman serupa juga disampaikan via akun Twitter resmi Manchester City dan Liga Champions. Kabar ini sempat mendapatkan respons negatif dari sejumlah fan di stadion. Namun mereka akhirnya terpaksa menerima dan meninggalkan stadion.

Pertandingan ini kemungkinan akan dimainkan 24 jam mendatang atau Kamis (15/9) dini hari WIB. Pengumuman resmi tentang penjadwalan ulang akan dilakukan segera.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement