Senin 26 Sep 2016 14:34 WIB

Pendaki Merbabu yang Tersesat Ditemukan Selamat

Rep: Bowo Pribadi/ Red: Yudha Manggala P Putra
Gunung Merbabu
Foto: efenerr.wordpress.com
Gunung Merbabu

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Tim SAR gabungan menemukan seorang pendaki Gunung Merbabu yang tersesat dan sempat dikabarkan hilang, sejak Sabtu (24/9) sore.

Nugroho (19), warga Salaman, Kabupaten Magelang ditemukan Tim SAR gabungan di sekitar pos III pendakian jakur Selo, Kabupaten Boyolali.

Tepatnya di sekitar jurang Dokguo, Ahad (25/9) petang. Beruntung saat ditemukan, pendaki yang terpisah dari rombongannya ini, masih dalam kondisi sehat meski perbekalan yang dibawa mulai habis.

Kepala Basarnas Kantor SAR Semarang, Agus Haryono mengatakan, Nugroho dilaporkan mendaki gunung Merbabu pada Jumat (23/9) malam bersama tiga rekannya. Masing- masing Sofyan, Dian dan Kowi. Setelah tiba di puncak Merbabu, rombongan memutuskan turun pada Sabtu sore melalui jalur pendakian yang sama.

"Pukul 16.00 WIB, empat pendaki itu turun dalam dua tim. Tim pertama adalah Dian dan Sofyan, selanjutnya Nugroho dan Kowi. Jarak mereka sekitar 500 meter," jelasnya, Senin (26/9).

Dalam perjalanan turun, lanjut Agus, para pendaki ini diguyur hujan lebat. Karena jarak pandang masih memungkinkan, ke-empat pendaki ini tetap melanjutkan perjalanan menuju pos II. Dian dan Sofyan merupakan rombongan pertama yang tiba di pos II. Berikutnya Kowi yang tiba sendirian di pos ini. Setelah ditunggu dalam waktu lama, Nugroho tak kunjung tiba di pos II.

"Ketiganya, lalu melanjutkan perjalanan ke basecamp, sekaligus memutuskan untuk mencari Nugroho keesokan harinya," tambah Agus.

Ahad pagi, sekira pukul 06.30 WIB, Dian kembali naik untuk mencari Nugroho ke pos satu. Namun upaya ini tak membuahkan hasil karena cuaca kembali tak bersahabat.

Hal ini diamini oleh Dian, rekan Nugroho. Ia sebenarnya sudah hampir mencapai pos II. Namun dihadang karena kabut tebal yang mengganggu jarak pandang. Ia pun memutuskan untuk kembali turun ke basecamp. "Selanjutnya saya melaporkan 'hilangnya' Nugroho dari rombongan kami," jelasnya.

Selanjutnya, Tim SAR gabungan dibantu warga mulai melakukan penyisiran untuk mencari keberadaan Nugroho, mulai Ahad sore. Iapun bergabung dengan tim SAR Barameru.

Setelah hampir tiga jam dilakukan pencarian, upaya Tim SAR gabungan membuahkan hasil. Nugroho ditemukan di kawasan jurang Dokguo, sekitar pukul 18.30 WIB. Meski dalam kondisi lemas, akibat kelelahan Nugroho masih sehat. "Setelah ditemukan, Nugroho kemudian dievakuasi melalui jalur Gancik, Magelang," lanjut Dian.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement