REPUBLIKA.CO.ID, PRAHA -- Inter Milan akan menghadapi Sparta Praha dalam laga kedua Grup K Liga Europa di Generali Arena, Jumat (30/9) dini hari WIB. Nerazzurri mengincar kemenangan dalam laga tersebut, begitu pun dengan Sparta. Pasalnya, kedua tim sama-sama belum mengumpulkan poin setelah takluk pada laga perdana.
Kiper Inter Samir Handanovic menyatakan, timnya harus menyingkirkan memiliki hambatan dan tidak seharusnya mengulangi kesalahannya saat melawan Sparta nanti.
Sebelumnya Inter kalah 2-0 di kandang oleh Hapoel Be'er Sheva di pekan pembuka Liga Europa mereka dua pekan lalu
"Kami sering pergi ke pertandingan di posisi yang kurang menguntungkan dan masalahnya bukan hanya teknis, tetapi juga bagaimana taktik bermain, di lapangan kami harus memiliki sikap yang berbeda, "kata kiper Inter itu kepada Sky Sport Italia, dikutip Football Italia.
"Kami terus berkembang dan kami hanya bisa mendapatkan yang lebih baik. Setiap permainan memiliki kepentingan sendiri, melawan Sparta Praha itu tidak akan mudah dan kami tidak harus mengulangi kesalahan dari Lazio, yang dieliminasi oleh mereka musim lalu," tambahnya.