Bek Persib Vladimir Vujovic beradu fisik dengan midfielder Persiba Siswanto pada pertandingan Torabika Soccer Championship 2016 di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Sabtu (1/10). (FOTO : Republika/Yogi Ardhi)
Winger Persib Zulham Zamrun berduel di udara dengan bek Persiba Hermawan dalam pertandingan Torabika Soccer Championship 2016 di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Sabtu (1/10). (FOTO : Republika/Yogi Ardhi)
Pemain kedua tim melerai tim masing-masing yang sempat memanas setelah winger Persib Zulham diganjal pemain Persiba Dirkir Kohn Glay (FOTO : Republika/Yogi Ardhi)
Setelah sempat bersitegang Zulham Zamrun dan Dirkir berpelukan di tengah pertandingan Torabika Soccer Championship 2016 di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Sabtu (1/10). (FOTO : Republika/Yogi Ardhi)
Protes dilakukan tim Persiba Balikpapan atas setelah wasit memberikan penalti bagi Persib pada pertandingan Torabika Soccer Championship 2016 di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Sabtu (1/10). (FOTO : Republika/Yogi Ardhi)
Bek Persib Vladimir Vujovic mencetak gol kemenangan Persib dari titik putih pada pertandingan Torabika Soccer Championship 2016 di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Sabtu (1/10). (FOTO : Republika/Yogi Ardhi)
inline
REPUBLIKA.CO.ID, Setelah hampir 3 minggu Persib tidak bisa menggelar pertandingan kandang karena penyelenggaraan PON XIX Jabar, Persib kembali menjamu tim lawan. Kali ini pertandingan dilakukan di Stadion Wibawa Sakti Bekasi, Sabtu (1/10). Pertandingan berlangsung seru tim tamu tampak ngotot dan berhasil unggul lebih dulu pada babak pertama.
Sempat diwarnai beberapa insiden akibat tackle-tackle keras, Persib memastikan keunggulan setelah bek Persiba Junior dianggap menyentuh bola di kotak penalti. Bek Persib Vujovic mengamankan skor dari titik penalti, 2-1 untuk Persib hingga babak kedua berakhir.
sumber : Republika
Advertisement