REPUBLIKA.CO.ID, PARIS – Mega bintang Manchester United (MU) Paul Pogba sedang kembali ke skuat timnas Prancis untuk menjalani persiapan jelang kualifikasi Piala Dunia 2018. Kepulangannya ini bisa jadi bahan introspeksi diri bagi Pogba yang penampilannya belum memenuhi harapan banyak pihak di Old Trafford.
Pelatih Les Bleus, Didier Deschamps pun memberikan tanggapan terkait performa anak asuhnya tersebut. Menurut Deschamps, hal yang sedang Pogba lalui saat ini disebutnya sebagai proses adaptasi. Dia menilai, Pogba yang gemilang bersama Juventus memerlukan waktu untuk hebat di United.
“Pogba sedang menjalani sebuah proses. Mungkin kita punya harapan besar kepadanya, tapi sebenarnya dia baik-baik saja," kata Deschamps dikutip ESPN, Selasa (4/10). Deschamps mengatakan, Pogba saat ini hanya perlu memahami lebih dalam karakter rekan-rekannya di United.
Sebagai gelandang, Deschamps meyakini Pogba akan kembali ke performa terbaik dengan umpan-umpan briliannya. “Pogba pun andal mencetak gol, dia akan segera memenuhi harapan yang ada," kata kapten timnas Prancis yang juara Piala Dunia 1998 itu.