Rabu 05 Oct 2016 20:58 WIB

Ketua Pelaksana Jamin Keamanan Tafisa Games 2016

Rep: Dian Fath Risalah/ Red: Andri Saubani
Tafisa Games 2016
Foto: tafisagames2016.com
Tafisa Games 2016

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Ketua Penyelenggara Tafisa Games 2016, Hayono Isman mengatakan, akan menjamin keamanan perhelatan olimpiade dan festival olahraga rekreasi masyarakat dunia, Tafisa Games 2016. Sebanyak 87 negara dan 29 provinsi akan mengikuti perhelatan tersebut pada 6-12 Oktober. “Pengamanan yang kami lakukan adalah jarak antara penonton dan spot berlomba, terutama cabang olahraga yang ekstrem, karena kami tidak mau ada korban dari event ini,” ujar Hayono di Jakarta, Rabu (5/10). 

Lebih dari 30 cabang olahraga akan dilombakan di Tafisa Games 2016. Selain itu, Tafisa Games 2016 akan menghadirkan ragam agenda acara yang dapat disaksikan dan diikuti oleh masyarakat Jakarta dan sekitarnya. Antara lain, sejumlah kejuaraan dan kompetisi dalam kategori-kategori Action Sports, Extreme Sports, Adventure Sports dan E-Sports serta agenda khusus untuk penyandang disabilitas. 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement