REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ajang perhelatan musik elektrik (electric music) bertajuk Dutch House of Dance siap digelar. Acara akan berlangsung pada 8 hingga 9 Oktober 2016 di lapangan serbaguna Erasmus Huis, Kedutaan Besar Kerajaan Belanda, di Jakarta.
Dutch House of Dance baru pertama kali digelar di Indonesia. Di bawah naungan Electric Ocean dan Erasmus Huis, para Disc Jokey (DJ) papan atas Belanda akan tampil membawakan musik buatannya. Nama-nama tenar seperti DJ Alvita, Gathier, Joey Monroe, Shahrooz, dan Patrix Johnson akan meramaikan acara tersebut.
"Para DJ ini tidak secara sengaja kami pilih, tapi nama mereka memang sudah tenar di dunia bahkan Indonesia," ujar Eq Puradiredja perwakilan Electric Ocean selaku penyelenggara.
DJ Shahrooz misalnya. Ia sudah beberapa kali tampil di beberapa tempat, khususnya di Jakarta dan Bali. Kemudian Patrix Johnson sudah tak asing lagi di telinga penikmat musik elektrik. Karyanya sudah diakui secara global dan menjadi salah satu DJ populer dunia.
Sementara DJ Joey Monroe merupakan satu-satunya perempuan yang akan tampil. Namun karyanya juga tak bisa dipandang sebelah mata. Monroe akan membawa track yang bahkan secara khusus sudah ia ciptakan sendiri.
Dutch Hous of Dance juga memboyong DJ Putri Una (DJ Una) sebagai satu-satunya DJ asal Indonesia yang akan tampil. DJ Una akan dipandu Pdouble yang juga DJ asal Indonesia yang tenar di Kanada.
Dutch House of Dance terbuka untuk umum. Penikmat musik elektrik bisa menikmati dentuman musik secara gratis. Namun sebelumnya perlu melakukan reservasi terlebih dahulu.
Erasmus Huis sudah menyiapkan panggung yang aman dan nyaman guna mendukung berjalannya acara. Diperkirakan sekitar 1.000 penikmat musik akan datang dalam acara tersebut.