Senin 10 Oct 2016 11:56 WIB

Jalur Pantura Lumpuh

Kemacetan di Pantai Utara (Pantura) / Ilustrasi
Kemacetan di Pantai Utara (Pantura) / Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON -- Jalur pantura Cirebon, Jawa Barat sempat lumpuh. Ratusan pendemo yang merupakan warga Kanci Kulon dan sekitarnya memblokade jalan karena sedang melakukan aksi di depan PLTU 1 Cirebon, Senin (10/10). Para pedemo menuntut PLTU ditutup karena mencemari lingkungan. Massa juga meminta PLTU 1 Cirebon disegel.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Cirebon AKBP Galih Bayu Raditiya mengatakan aksi di PLTU 1 Cirebon itu membuat kemacetan parah di Pantura.

"Kami lakukan contra flow untuk mengurai kemacetan di jalur Pantura tepatnya di depan PLTU 1 Cirebon," kata Galih.

Sementara itu para pendemo selain memblokade jalur pantura, mereka juga melakukan bakar ban. Masyarakat meminta bertemu langsung dengan manajemen PLTU 1 Cirebon.

Hingga saat ini, kemacetan panjang masih terjadi bahkam kemacetan diinformasikan mencapai empat kilometer.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement