Rabu 12 Oct 2016 20:09 WIB

Kemenpora Minta Mabes Polri Terbitkan Izin Kongres PSSI di Jakarta

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Israr Itah
Surat terbaru dari Kemenpora kepada Mabes Polri tentang lokasi penyelenggaraan Kongres PSSI 2016 di Jakarta.
Foto: REPUBLIKAFOTO/Bambang Noroyono
Surat terbaru dari Kemenpora kepada Mabes Polri tentang lokasi penyelenggaraan Kongres PSSI 2016 di Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) resmi membatalkan keputusan rekomendasi tentang pelaksanaan Kongres Tahunan PSSI 2016 di Yogyakarta. Keputusan tersebut juga meminta Mabes Polri mengeluarkan izin keramaian penyelenggaraan Kongres Pemilihan PSSI di Jakarta.

Menpora Imam Nahrawi, lewat surat keputusan S. 3282/MENPORA/DIV/X/2016 mengatakan, kongres tahunan PSSI diselenggarakan di DKI Jakarta.

"Mohan kiranya Saudara (Kapolri Jenderal Tito Karnivian) segera membantu menerbitkan surat izin keramaian Pelaksanaan Kongres PSSI yang akan dilaksanakan pada tanggal 17 Oktober 2016," demikian isi surat bertanggal 12 Oktober tersebut.

Dalam surat tersebut, juga diterangkan soal pembatalan surat keputusan Menpora Imam S. 2844/MENPORA/IX/2016. Surat bertanggal 9 September, ketika itu menebalkan rekomendasi agar Kongres PSSI digelar di Yogyakarta. Surat tersebut, meminta agar Komite Eksekutif (Exco) PSSI menganulir keputusannya tentang pelaksanaan Kongres Pemilihan di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). 

Akan tetapi, dalam keputusan baru tersebut, Menpora Imam menerangkan, ada kesepakatan bersama antara Kemenpora dan PSSI agar Kongres Tahunan digelar di Ibu Kota.

"Dalam pertemuan tersebut (antara Kemenpora dan PSSI) telah disepakati bahwa Kongres PSSI Tahun 2016 yang semula direkomendasikan di Yogyakarta, diubah di Jakarta," demikian isi surat tersebut.

Kesepakatan Kemenpora dan PSSI tersebut, belum mendapatkan persetujuan di internal PSSI. Anggota Exco PSSI Tony Apriliani menerangkan, kesepakatan baru tersebut perlu keputusan Exco PSSI agar menjadi keputusan resmi.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement