Kamis 13 Oct 2016 21:04 WIB

Jokowi Akui Arcandra Masuk Nominasi Calon Menteri ESDM

Rep: Satria Kartika Yudha/ Red: Bayu Hermawan
Mantan Menteri ESDM Arcandra Tahar bersiap saat akan berbicara dalam diskusi publik di Jakarta, Kamis (8/9). (Republika/Tahta Aidilla)
Foto: Republika/ Tahta Aidilla
Mantan Menteri ESDM Arcandra Tahar bersiap saat akan berbicara dalam diskusi publik di Jakarta, Kamis (8/9). (Republika/Tahta Aidilla)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengakui nama Arcandra Tahar kembali masuk dalam nominasi calon Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

"Sudah ada beberapa nama termasuk pak AT (Arcandra Tahar)," kata Jokowi di Istana Merdeka, Kamis (13/10) malam.

Meski begitu, Jokowi menegaskan belum mengambil keputusan siapa yang akan dipilih untuk menjabat posisi Menteri ESDM definitif. Namun, Jokowi berjanji mengumumkannya secepat mungkin.

"Segera secepatnya. Tapi, sampai saat ini belum diputuskan," tegasnya.

Jokowi memastikan, sosok Menteri ESDM yang akan dipilihnya berasal dari kalangan profesional, bukan dari partai. Sayangnya, Jokowi enggan menjawab ketika ditanya mengapa mempertimbangkan Arcandra untuk kembali menjadi Menteri ESDM.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement