REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bakal calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengunjungi kirab budaya warga Tionghoa di kawasan Petak Sembilan, Glodok, Jakarta Barat, Ahad (23/10).
Dia berpesan ke warga untuk terus menjaga kebersamaan dalam keberagaman. "Mari berkomitmen untuk mengedepankan keberagaman dan kebudayaan dan menjaga kebersamaan," kata dia.
Menurut Sandiaga, banyak warga Tionghoa yang berperan besar untuk Indonesia di berbagai bidang. Di antaranya bidang ekonomi, kebudayaan, pendidikan, hukum, dan politik.
Ia mencontohkan, Kwik Kian Gie adalah potret warga keturunan etnis Tionghoa yang berperan besar untuk Indonesia. "Pak Kwik menunjukkan bagaimana komitmen terhadap nasionalisme. Jadi menurut saya, ini adalah bentuk keberagaman kita," ujar dia.
Pasangan bakal cagub Anies Baswedan ini mengatakan, ada tujuh persen warga etnis Tionghoa di Jakarta. Mereka, kata Sandi, memiliki tradisi yang kuat dan hidup turun temurun di Ibukota. Maka, kata dia, keberagaman adalah sebuah keniscayaan dan kekayaan bangsa Indonesia.