Kamis 27 Oct 2016 08:15 WIB

Anisah Hanun Juara Olimpiade Halal Tingkat Nasional

Olimpiade halal menjadi kegiatan untuk memupuk  sikap gemar menggunakan produk halal di kalangan remaja
Foto: dok LPPOMMUI
Olimpiade halal menjadi kegiatan untuk memupuk sikap gemar menggunakan produk halal di kalangan remaja

REPUBLIKA.CO.ID, JAMBI -- Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI) pekan ini mengumumkan para juara Olimpiade Halal 2016, berdasarkan keputusan dewan juri. Juara pertama olimpiade ini, diraih oleh Anisah Hanun, dari MAN Negara Bali Provinsi Bali berhak mendapatkan trophy, sertifikat dan tabungan pendidikan.

Penyerahan hadiah pemenang digelar bersamaan dengan acara INDHEX (Indonesia International Halal Expo) 2016 di JI Expo, Kemayoran, Jakarta pada pekan lalu.

Sementara kuara kedua diraih Zulfan Luth Fansa dari MAN 2 Batam, Provinsi Kepulauan Riau berhak mendapatkan trophy, sertifikat dan tabungan pendidikan. Selanjutnya juara ketiga diraih Rizki Nur Amelia dari MAN Insan Cendekia Jambi, Provinsi Jambi yang berhak mendapatkan trophy, sertifikat dan tabungan pendidikan.

"Capaian ini tidak lepas dari dukungan dari berbagai pihak yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu namanya," kata Kepala MAN Insan Cendekia Jambi H Mashuri. Kata dia, capaian yang telah di raih adinda Rizki Nur Amelia yang mendapat juara 3 dibidang olimpiade halal yang diselenggarakan Majelis Ulama Indonesia(MUI), diharapkan menjadi 'pelecut' ke depan siswa-siswi MAN Insan Cendekia Jambi untuk bisa mempertahankan dan bisa lebih baik.

Pemenang ditentukan setelah mengalami proses yang panjang, dari babak penyisihan hingga final Olimpiade Halal 2016. Babak penyisihan telah dilaksanakan sejak 26 Juli 3 September 2016 dan diikuti oleh 7.767 siswa dari seluruh Indonesia. Sedangkan babak final dilaksanakan pada Sabtu, 24 September 2016.

Uji kompetisi dilakukan secara online melalui program Halal Learning Online (H@LO) LPPOM MUI. Materi lomba terdiri dari pengetahuan halal dan haram sesuai Alquran dan Hadis, prosedur mendapatkan sertifikat halal dan sistem jaminan halal. Selain itu, diuji pengetahuan Islam, wisata halal dan pengetahuan umum tingkat SMU/sederajat. Selain harus menempuh ujian Online, mereka juga membuat sebuah artikel populer bertema Potensi Wisata Halal di Provinsiku.

sumber : kemenag.go.id
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement