REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Seniman Yogyakarta, Butet Kertaradjasa menilai almarhum Hasmi, pencipta tokoh superhero Gundala Putra Petir merupakan sosok yang tidak mempunyai gejala primadona kompleks.
"Almarhum adalah orang yang sederhana, jiwa sosialnya sangat tinggi yang dibagi bukan hanya kekayaanya juga ilmunya kepada anak muda dengan senang hati. Dia membagi keahlian dalam menggambar, seni peran dan komik," ujarnya saat melayat ke rumah duka di Karangwaru, Tegalrejo, Yogyakarta, Senin (7/11).
Menurut Butet, almarhum meskipun punya nama besar namun tidak mempedulikan kebesaran namanya tersebut. Almarhum tak segan membaur dengan juniornya dan membagikan ilmunya.
Komik Gundala sendiri menurut Butet merupakan puncak pencapaian karya almarhum yang menjadi warisan untuk masyarakat. "Beliau sebenarnya ingin melihat Gundala difilmkan lagi," katanya.
Pencipta komik Gundala Putra Petir, Hasmi (70) meninggal dunia di rumah sakit Yogyakarta, Ahad (6/11) siang usai operasi usus.
(Baca Juga: Hasmi Ingin Menonton Film 'Gundala' Sebelum Meninggal)