Rabu 09 Nov 2016 14:30 WIB

SAR Mataram Evakuasi WN Malaysia yang Tewas di Rinjani

Rep: Muhammad Nursyamsi/ Red: Indira Rezkisari
Beberapa wisatawan menikmati matahari terbit Gunung Rinjani dari Bukit Pergasingan, Sembalun, Lombok.   (Republika/ Wihdan Hidayat)
Foto: Republika/ Wihdan
Beberapa wisatawan menikmati matahari terbit Gunung Rinjani dari Bukit Pergasingan, Sembalun, Lombok. (Republika/ Wihdan Hidayat)

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Kepala Sub Seksi Operasi SAR Kantor SAR Mataram Lalu Wahyu Effendi, memerintahkan satu tim rescue menuju lokasi kejadian. Hal ini dilakukan usai adanya laporan Kepala Resor Taman Nasional Gunung Rinjani (TNGR) Gusti bahwa telah terjadi kecelakaan yang menyebabkan satu orang pendaki WNA asal Malaysia meninggal di pemandian air panas Aiq Kalak Gunung Rinjani pada Selasa (8/11) sekitar pukul 13.00 Wita.

"Saat ini tim bersama Potensi SAR terkait sedang melakukan pendakian menuju lokasi kejadian," ujarnya di Mataram, Rabu (9/11). Ia menyampaikan, untuk mencapai lokasi kejadian diperkirakan butuh waktu 8 jam pendakian dari pintu masuk melalui jalur Desa Senaru, Kecamatan Bayan, Lombok Utara.

Dia menambahkan, proses evakuasi akan dilakukan dengan cara estafet, karena sebelum kejadian ini dilaporkan, dari pihak Tracking organizer (TO) telah mengirim bantuan Porter ke lokasi kejadian. Evakuasi sendiri direncanakan akan melalui jalur Senaru.

"Pihak TNGR juga mengklarifikasi, saat ini jalur pendakian gunung Rinjani sedang ditutup dari beberapa pekan sehubungan dengan status erupsi Gunung Anak Barujari yang belum diturunkan levelnya. TNGR menduga pendaki ini naik melalui jalur ilegal (tidak resmi)," lanjutnya.

Data sementara yang telah dihimpun oleh TNGR, pendakian korban atas nama Ng Yin Teck (24), bersama temannya Julian Boll ini, difasilitasi oleh Suhardi (46) salah satu TO asal Desa Senaru Kecamatan Bayan. Sementara Anan (30) sebagai pemandu dan Amak Bayan (38) sebagai porter.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement