Ahad 20 Nov 2016 17:39 WIB

Bagi Tatjana Saphira Tarian Indonesia Itu Mudah

Rep: Gita Amanda/ Red: Indira Rezkisari
Tatjana Saphira
Foto: Republika/Tatjana Saphira
Tatjana Saphira

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktris cantik Tatjana Saphira mengaku ingin menepis anggapan bahwa menari tarian tradisional sulit dan rumit. Menurutnya tarian Indonesia mudah asal ada kemauan untuk mempelajarinya

Ini ditunjukkan Tatjana dengan ikut serta dalam Indonesia Menari 2016. Dalam acara tersebut Tatjana bersama ribuan penari lain menarikan sejumlah tarian Indonesia mulai dari tarian Betawi hingga Papua.

"Aku dengan senang hati ikut Indonesia Menari saat ditawarkan. Gerakannya nggak sulit kok asal mau belajar dan ada kemauan," kata perempuan blasteran Indonesia Jerman itu saat ditemui usai Indonesia Menari, di Grand Indonesia 2016, Ahad (20/11).

Tatjana mengatakan dengan keikutsertaannya ini diharapkan dapat menepis anggapan bahwa menari tarian Indonesia sulit. Katanya ia hanya butuh waktu dua pekan latihan dan dua hari latihan intensif di rumah untuk mempelajari sejumlah gerakan tari tradisional itu.

Tatjana pun tak banyak mengalami kesulitan dengan gerakan tari. Terlebih menurutnya saat di panggung suasananya sudah sangat mendukung dan atmosfernya begitu meriah. "Aku tahu gerakannya (tari) dan di atas panggung sudah keburu excited jadi nggak kesulitan," kata perempuan 19 tahun itu.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement